Twitter

Jumat, 08 Januari 2016

Kebakaran



JUMAT, 8 Januari 2015.

Innalillahi wainnaillaihi rojiun..
Pada hari Jum'at tgl 08 Januari 2016'sekitar pkl 07.00 Wib di Toko Sembako Jl. Mendalagiri NO. 54 RT. 04/02 Kel. Ciwalen Kec. Garut Kota Kab. Garut, telah terjadi kebakaran rumah didalam kamar ukuran 4 x 4 M2 yang menyebabkan penghuni rumah Korban a.n H. Nana, 70 Tahun, Pedagang Sembako Jl. MANDALAGIRI 54 RT. 04/02 Kel. CIWALEN Kec. GARUT Kota Kab. GARUT meninggal dunia dengan kondisi hangus terbakar, selain itu korban mengalami sakit kronis / tidak bisa berbuat apa apa ( struk ) ditinggalkan sendiri di dalam rumah tanpa ada orang yang menunggunya,
Berdasarkan keterangan kepala kelurahan Ciwalen Drs. Agus, bahwa kejadian tersebut diketahui oleh warga yang berdagang disekitar TKP melihat asap di dalam rumah korban, selanjutnya menerima informasi tersebut dilakukan PENGECEKAN kelapangan dan ditemui api sudah membesar menghanguskan bagian Kamar Tidur Korban, guna mengantisipasi api merembet kebagian bangunan lainnya dilakukan pemadaman oleh 2 Unit Kendaraan Dinas Pemadam Kebakaran PEMDA Garut dan Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 08.00 Wib, di duga api berasal dari api rokok ( kebiasaan korban merokok di dalam kamar secara diam diam ), akibat kejadian tersebut korban meninggal dunia di tempat dengan kondisi tubuh hangus terbakar dan saat ini korban dibawa ke RSU dr. Slamet Garut utk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut secara medis. ( mhn maaf foto korban tdk kami tayangkan ).

0 komentar:

Posting Komentar